Organisasi Komputer Dan Arsitektur Komputer










  
 
 
PERBEDAAN ORGANISASI DENGAN ARSITEKTUR KOMPUTER
Jika organisasi komputer mempelajari bagian yang terkait dengan unit-unit operasional komputer dan hubungan antara komponen sistem computer,dan interkoneksinya yang merealisasikan spesifikasi arsitektural
contoh: teknologi hardware, perangkat antarmuka (interface), teknologi memori, sistem memori, dan sinyal–sinyalkontrol.

Sedangkan arsitektur komputer mempelajari atribut - atribut sistem komputer yang terkait dengan seorang programmer, dan memiliki dampak langsung pada eksekusi logis sebuah program
contoh: set instruksi, aritmetika yang digunakan, teknik pengalamatan, mekanisme I/0.

Ø Arsitektur sama, organisasi dapat berbeda

Ø Arsitektur bertahan lama, organisasi menyesuaikan perkembangan teknologi artinya Arsitektur komputer dapat bertahan bertahun-tahun tapi organisasi komputer dapat berubah sesuai dengan perkembangan teknologi.

Pabrik komputer memproduksi sekelompok model komputer, yang memiliki arsitektur sama tapi berbeda dari segi organisasinya yang mengakibatkan harga dan karakteristik unjuk kerja yang berbeda. contoh :


·         Semua intel family x86 memiliki arsitektur dasar yang sama

·         Family IBM system/ 370 memiliki arsitektur dasar yang sama

·         Organisasi antar versi memiliki perbedaan.


1.  Arsitektur Komputer berkaitan erat dengan atribut-atribut sebuah sistem yang
     tampak  (Visible)  bagi seorang program.
Contoh Atribut Arsitektural Adalah :set instruksi, jumlah bit utk representasi bermacam jenis data, mekanisme I/O, dan teknik-teknik pengalamatan memory.

2. 
Organisasi Komputer berkaitan erat dengan unit-unit operasional dan interkoneksinya yang merealisasikan spesifikasi arsitektural.
Contoh Atribut Organisasional Adalah :rincian hardware yang dapat diketahui oleh pemrogram, seperti sinyal kontrol, interface komputer, dan teknologi memori yang digunakan.
Arsitektur Komputer :

Dalam bidang teknik komputer, arsitektur komputer adalah konsep perencanaan dan struktur pengoperasian dasar dari suatu sistem computer.Biasanya mempelajari atribut-atribut sistem komputer yang terkait dengan eksekusi logis sebuah program.
Arsitektur komputer ini merupakan rencana cetak-biru dan deskripsi fungsional dari kebutuhan bagian perangkat keras yang didesain (kecepatan proses dan sistem interkoneksinya).
Dalam hal ini, implementasi perencanaan dari masing–masing bagian akan lebih difokuskan terutama, mengenai bagaimana CPU akan bekerja, dan mengenai cara pengaksesan data dan alamat dari dan ke memori cache, RAM, ROM, cakram keras, dll). Beberapa contoh dari arsitektur komputer ini adalah arsitektur von Neumann, CISC, RISC, blue Gene, dll.

Arsitektur komputer juga dapat didefinisikan dan dikategorikan sebagai ilmu dan sekaligus seni mengenai cara interkoneksi komponen-komponen perangkat keras untuk dapat menciptakan sebuah komputer yang memenuhi kebutuhan fungsional, kinerja, dan target biayanya.
Arsitektur komputer mempelajari atribut - atribut sistem komputer yang terkait dengan seorang programmer, dan memiliki dampak langsung pada eksekusi logis sebuah program.Sebagaimana contoh: set instruksi, aritmetika yang digunakan, teknik pengalamatan, mekanisme I/0.
Arsitektur komputer ini paling tidak mengandung 3 sub-kategori:

1.    Set instruksi (ISA)
2.    Arsitektur mikro dari ISA, dan
3.    Sistem desain dari seluruh komponen dalam perangkat keras komputer ini.

Organisasi Komputer :
Organisasi komputer adalah bagian yang terkait erat dengan unit – unit operasional dan interkoneksi antar komponen penyusun sistem komputer dalam merealisasikan aspek arsitekturalnya. Biasanya mempelajari bagian yang terkait dengan unit-unit operasional komputer dan hubungan antara komponen-komponen sister komputer.
Contoh aspek organisasional adalah teknologi hardware, perangkat antarmuka, teknologi memori, dan sinyal – sinyal kontrol.Arsitektur komputer lebih cenderung pada kajian atribut – atribut sistem komputer yang terkait dengan seorang programmer. Contohnya, set instruksi, aritmetika yang digunakan, teknik pengalamatan, mekanisme I/O.
Sebagai contoh apakah suatu komputer perlu memiliki instruksi pengalamatan pada memori merupakan masalah rancangan arsitektural. Apakah instruksi pengalamatan tersebut akan diimplementasikan secara langsung ataukah melalui mekanisme cache adalah kajian organisasional.
Jika organisasi komputer mempelajari bagian yang terkait dengan unit-unit operasional komputer dan hubungan antara komponen sistem computer,dan interkoneksinya yang merealisasikan spesifikasi arsitektural
contoh: teknologi hardware, perangkat antarmuka (interface), teknologi memori, sistem memori, dan sinyal–sinyal kontrol
Perbedaaan Utamanya :
Organisasi Komputer :
-    Bagian yang terkait dengan erat dengan unit – unit operasional
-    Contoh : teknologi hardware, perangkat antarmuka, teknologi memori, sistem memori, dan sinyal – sinyal control
Arsitektur Komputer :
-    Atribut – atribut sistem komputer yang terkait dengan seorang programmer
-    Contoh : Set instruksi, aritmetika yang dipergunakan, teknik pengalamatan, mekanisme I/O
 
MENGAPA BELAJAR ORGANISASI DAN ARSITEKTUR KOMPUTER

Sebagai slah satu mata kuliah yang wajib bagi mahasiswa, khususnya di program studi Teknik Informatika, maka kita sebagai mahasiswa diwajibkan untuk mengetahui bagaimana suatu komputer tersebut dapat bekerja dengan benar, mulai dari pengimputan data (memasukkan data) kemudian diproses, sampai menghasilkan suatu output data (berupa hasil dari pemasukan data tersebut ) sebagai contoh kita memasukkan sebuah kalimat melalui keyboard kemudian kelimat tersebut diproses di dalam CPU dan dikeluarkan melalui monirtor.

Organisasi dan arsitektur komputer merupakan suatu pelajaran mata kuliah yanag diajarkan untukmengetahui hal hal yang berhubungan dengan komputer.pada ruang lingkup komputer dan juga tehnik komputer, kita harus menetahui pengertian dari organisasi dan arsitektur tersebut. Sebelum mengetahui manfaat dan alasan untuk mempelajari organisasi dan arsitektur komputer di dunia kerja .Berikut penjelasanya:

·         Arsitektur komputer adalah bagaimana seorang programmer dapat melihat atribut atribut hardware komputer dalam merancang logika program yang di buat.

Sebagai contoh: misalkan si programmer ketika akan mengkoding dia perlu mengetahui apakah pada komputer memiliki :

1.    Institiusi perkalian atau tidak ?

2.    Bagaimana pengamatan data memory ?

3.    Bagaimana datadi presentasikan ?  ,dan

4.    Bagaimana bilangan di representasikan ?

Jadi dapat di simpulakan bagaimana software bekerja pada hardware.

·         Organisasi komputer adalah bagian yang terkait erat dengan unit unit operasional.

Sebagai contoh: teknologi hardware, perangkat antarmuka, teknologi memory, sistem memory dan sinyal sintyal control..

 

Jadi dapat di simpulkan bagaimana mengimplementasikan arsitektur tersebut bagaimana unit unit bekerja.dan bagaimana interkoneksinya hingga komputer dapat berfungsi sesuai setrukturnya.

 

Dengan belajar organisasi dan Arsitektur komputer, akan memudahkan kita memahami sebagai:

1.         User

ð  Memahami kemampuan dan bahasa system

ð  Membuat keputusan yang dibutuhkan

ð  Meningkatkan komunikasi dengan Teknologi Informasi secara profesional

2.      System analys

ð  Melakukan survei, menentukan kelayakan dan menggambarkan kebutuhan pemakai

ð  Menentukan system computer untuk memenuhi aplikasi yang dibutuhkan

3.      Programer

ð  Menciptakan aplikasi software yang efisien untuk menetukan prosessor yang diperlukan

4.      System Administrator/managemen

ð  Menginstall, menkonfigurasi, memperbaiki, dan mengupgrade system computer

ð  Memaksimalkan system yang tersedia

ð  Mengoptimalkan performen dari system

ð  Menjamin keamanan system

5.      Web Design

ð  Mengoptimalkan akses pelanggan dalam layanan web

ð  Memahami dengan tepat format data yang digunakan

ð  Mendesain halaman web lebih efisien

Organisasi komputer membantu mengoptimalkan jinerja berbasis produk. Dengan adanya pelajaran organisasi dan arsitektur komputer tersebut memiliki tujuan antara lain.

1.      Mengetahui mata kuliah CPU arsitektur

2.      Mengetahui hubungan antara CPU arsitektur dengan mata kuliah lain

3.      Dpat mengikuti dan memahami perkembangan CPU

4.      Mengetahui materi yang akan dipelajari pada mata kuliah CPU arsitektur.

 

FUNGSI FUNGSI KOMPUTER

ada beberapa fungsi komputer, yaitu:

1. Sebagai sarana untuk komunikasi

Pada zaman dulu, telepon digunakan untuk berkomunikasi dengan seseorang yang berada jauh dari kita tetapi dengan Fungsi Komputer ini, kita dapat bicara dengan saudara atau teman melalui webcam atau skype. Menulis surat melalui email maupun chatting dan sebagainya juga dapat dijadikan alat komunikasi melalui internet.

2. Sebagai alat pendidikan

Pada zaman dulu, anak-anak di sekolah mendapatkan sumber informasi melalui koran, televisi, radio dan tempat kursus. Tetapi dengan menggunakan komputer akan terhubung melalui media internet sehingga memperoleh informasi dalam bidang ilmu pengetahuan maupun pendidikan.

3. Sebagai sarana dalam mempermudah dunia kerja

Dahulu mesin ketik digunakan untuk mengetik beberapa surat dan apabila terjadi kesalahan maka surat tersebut di ketik ulang kembali dan file dokumen yang telah diketik tidak dapat di edit kembali. Dengan menggunakan komputer, kita dapat mengetik beberapa surat setelah itu menyimpan dokumen tersebut.

4. Sebagai sarana informasi

Informasi yang kita butuhkan dapat diperoleh dengan menggunakan komputer, yaitu diantaranya : Mencari produk yang diinginkan melalui informasi produk, mencari lowongan kerja melalui informasi pekerjaan, mencari berita dalam maupun luar negeri melalui informasi berita, mencari tempat-tempat pendidikan melalui informasi pendidikan, mencari tempat-tempat hiburan melalui informasi hiburan, mencari tips kesehatan dan tempat pengobatan melalui informasi kesehatan, mencari peluang untuk membuka dunia usaha melalui informasi usaha, mengetahui keadaan cuaca melalui informasi cuaca dan sebagainya.

5. Sebagai sarana usaha

Komputer digunakan sebagai alat untuk melakukan banyak kegiatan usaha yang dapat mendatangkan pendapatan kita sehari-hari, yaitu diantaranya  : membuat warnet, membuat jasa website, membuat rental komputer, membuat buku online yang dapat dijual, membuat usaha percetakan, sablon, kursus komputer, membuat desain komputer, arsitektur dan grafis untuk periklanan, membuat usaha programer keuangan dan akuntansi dan lain sebagainya.

6. Sebagai sarana hiburan

Dahulu seperti televisi dan radio digunakan sebagai alat hiburan, sementara dengan komputer terdapat beragam fasilitas yang menghibur yaitu bermain game dengan menggunakan game online melalui internet, menonton video melalui media internet seperti youtube, menonton TV channel online dengan internet, mendengar music mp3 melalui internet dan berhubungan dengan teman maupun saudara melalui webcam maupun chating.

7. Sebagai sarana kesehatan

Pada zaman sekarang dengan teknologi yang canggih sesuai efektivitas dan efisiensinya, bidang kesehatan telah menggunakan alat kedokteran melalui aplikasi komputer yang biasa disebut dengan Ultra Sonografi atau USG.

8. Sebagai sarana keamanan

Dalam bidang keamanan, komputer digunakan sebagai bagian kepentingan suatu negara dalam menghadapi serangan dari luar dengan memperkuat pertahanan negara. Dengan mengendalikan komputer, suatu negara dapat menggunakan alat-alat yang canggih.

Itulah beberapa fungsi komputer yang dapat kita ketahui, semoga tulisan ini bermanfaat buat para pembaca.
 
http://isma-ismi.com/fungsi-komputer.html


Tidak ada komentar:

Posting Komentar